Jadilah Dipimpin Wong Lain, Sudah Kito Rasokan 13 Tahun Ini

DETIKSUMSEL.COM,BANYUASIN-Pemilihan Kepala Daerah Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin masih cukup lama, paling cepat 2017 Pilkada serentak. Parpolpun belum banyak bereaksi untuk mempersiapkan kader-kadernya pada Pilkada tersebut.
Kendati demikian, sejumlah masyarakat Banyuasin ternyata sudah memiliki figur yang ingin dijadikan pemimpin Banyuasin lima tahun kedepan. "Kami masyarakat ini, siap dukung calon bupati yang biso sejahterakan masyarakat. Biso naikkan harga karet dan sawit,"kata Selamet Wahyudi warga Desa Mukut Pulau Rimau dibincangi detiksumsel.com kemarin.
Menurut dia, petani seperti dirinya sudah sangat menderita dengan kondisi ekonomi sekarang. " Sawit Murah,mau makan apa kami. Maka Bupati harus punya program yang jelas untuk sejahterakan petani,"katanya.
Jujur saja kata Badaruddin warga Pulau Rimau Lainnya, pembangunan yang dilakukan pemerintah sekarang belum menyentu kesejahteraan masyarakat khususnya pembangunan  di sektor ekonomi. "Kita petani hanya jual sawit dalam bentuk TBS, agar nilai jual tinggi sudah seharusnya ada pabrik pengolahan,"katanya.
Maka dari itu,Bupati kedepan harus memiliki konsep ekonomi kerakyatan. "Siapa saja yang mau jadi bupati silahkan,asal perhatikan kepentingan rakyat, jangan hambur-hamburkan uang untuk kegiatan yang bersifat seremonial belaka,"katanya.
Sedangkan Juani warga Pangkalan Balai berharap Bupati Banyuasin kedepan adalah sosok putra daerah yang memahami dan mengerti apa yang di inginkan rakyat. " Kalau ada Putra daerah saya akan pilih dia, karena putra daerah itu lebih tau kondisi dan keinginan masyarakat. Jadilah di pimpin wong lain la kito rasakan samo-samo 13 tahun ini,"katanya.
Jujur terang Juani pada saat Pilkada yang lalu dirinya mendukung H Azuar Bidui.  Karena prinsip dia putra daerah jangan cuma jadi penonton. "Persoalan kemarin karena terlalu banyak calon, maka kedepan cukup satu dan saya yakin jika satu akan menang,"katanya.
Sementara itu, Tokoh Pemuda Banyuasin H Feri mengatakan Bupati kedepan harus punya konsep untuk membangun Kota Pangkalan Balai. "Pangkalan Balai ini sebagai Ibu Kota Kabupaten jauh dari harapan, maka Bupati kedepan harus punya program yang jelas untuk membangun kota ini,"katanya.(Faz)

Posting Jadilah Dipimpin Wong Lain, Sudah Kito Rasokan 13 Tahun Ini ditampilkan lebih awal di Detik sumsel.