Anggota Dewan Banyuasin Dilarang Datang Terlambat dan Main Handphone

DETIKSUMSEL.COM,BANYUASIN-Rapat paripurna DPRD Kabupaten Banyuasin sering kali molor dari jadwal yang sudah ditentukan,salah satu penyebabnya seringnya anggota dewan terlambah hadir sehingga tidak kourum. Untuk itu, Badan Kehormatan (BK) memberikan himbauan kepada para wakil rakyat tersebut untuk hadir tepat waktu setiap sidang paripurna. Tidak hanya itu, BK juga menekankan agar anggota dewan tidak memainkan Handphone pada saat sidang paripurna berlangsung.
Dari pantauan detiksumsel.com,Jumat (13/11/2015) himbuan BK tersebut dibuat dalam bentuk poster dan dipasang di dekat pintu masuk ruang Paripurna DPRD Banyuasin. "Himbauan ini sudah ada manfaatnya,anggota lewan sudah lebih cepat datangnya,"kata Sekwan H Ismed Elmondo SE MSi.
Sementara itu,Ketua BK DPRD Banyuasin Drs H Saharuddin AR menegaskan bahwa himbauan ini dikeluarkan karena beberapa kali sidang paripurna terhambat karena tidak kourum. "Kita tidak ingin sidang terhambat karena tidak kourum akibat anggota dewan terlambat hadir. Maka kita beri himbauan ini paling tidak mengingatkan mereka,"katanya.
Termasuk penggunaan handphone pada saat sidang berlangsung,apalagi pernah masuk koran dan TV. "Kita tidak ingin ini terjadi lagi,maka kita himbau guna mengingatkan para anggota dewan,"katanya.
Dan perlu di ketahui lanjut Ahmad Yamin ,didalam tatib dan kode etik yang sudah disepakati bersama sangat jelas tentang kehadiran dalam sidang paripurna. "Tiga kali tidak hadir terus menerus, maka anggota dewan yang bersangkutan bisa diberi sanksi,"tegas politisi PAN ini.
Maka tegas Yamin, pihaknya tidak menginginkan ada anggota dewan yang disanksi akibat tidak hadir sidang paripurna. Maka BK membuat himbauan seperti yang telah di pasang di ruang paripurna. "Kedepan, kita juga akan melakukan rekap absen kehadiran. Ini semua kita lakukan untuk menegakkan tatib dan kode etik yang telah disepakati bersama,"tandasnya. (Faz)

Posting Anggota Dewan Banyuasin Dilarang Datang Terlambat dan Main Handphone ditampilkan lebih awal di Detik sumsel.