antonio cassano ingin dipanggil ke PialaDunia

Antonio-Cassano580~23Antonio-Cassano_h_partb
Uc untuk turnamen Piala Dunia 2014.

Torehan sepasang gol ke gawang Christian Abbiati, yang pertama lewat titik putih, menegaskan performa gemilang Fantantonio dan I Gialloblu di Serie A musim ini. Penyerang 31 tahun itu kini telah mengemas 11 gol dari 26 laga, sementara Parma secara kolektif memperpanjang rekor tak terkalahkan klub menjadi 16 pertandingan dan bertahan di peringkat keenam klasemen sementara, spot terakhir ke Liga Europa musim depan.

“Ini momen menakjubkan, tapi tim tengah melakukan sesuatu yang luar biasa. Saya memiliki momen-momen hebat di Sampdoria, tapi di sini [Parma] sama luar biasanya,” ujar Cassano kepada Sky Sport Italia.

“Kami tak terkalahkan dalam 16 laga dan saya pikir kami bisa lebih baik lagi.”
“Saya bersumpah saya sangat ingin terpanggil, karena saya sebelumnya tak pernah mengikuti Piala Dunia, dan saya tengah melakukan segala yang saya mampu untuk membuat sang pelatih sulit dalam membuat keputusan [untuk seleksi timnas],” kata Cassano tentang kemungkinan dirinya diangkut Prandelli.

“Saya tak tahu bagaimana kans saya untuk terpanggil, tapi saya benar-benar berharap dan saya terus berdoa itu terwujud.”