De Gea Akhirnya Buka Suara Soal Kegagalan Pindah ke Madrid

Berita soccer – David De Gea nyaris bergabung dengan Real Madrid di bursa transfer musim panas lalu. Namun, transfer tersebut gagal karena keterlambatan dokumen.

De Gea selangkah lagi meninggalkan Manchester United untuk hijrah ke Madrid. Kabarnya kedua klub sepakat dengan nilai transfer 29 juta Poundsterling (613 miliar Rupiah) dan El Real memasukkan nama Keylor Navas dalam kesepakatan.

Tapi, karena keterlambatan dokumen, transfer De Gea ke Madrid batal. Kubu Madrid menuding MU sengaja terlambat mengirimkan dokumen yang diperlukan meski pihak Setan Merah sudah mengeluarkan bantahan.

Meski batal pindah ke Madrid, De Gea akhirnya memutuskan memperpanjang kontrak selama empat musim dengan bayaran 200 ribu Poundsterling (4,2 miliar Rupiah) per pekan. Gagal hengkang ke Santiago Bernabeu, kiper 24 tahun itu mengaku sudah melupakan semuanya.

“Saya sosok orang yang suka melupakan masa-masa kelam dan sulit. Saya sudah sering melalui masa-masa sulit dan saya tahu seperti apa rasanya. Kami harus menatap ke depan, kerja keras, dan selalu kuat,” ujar De Gea, seperti dilansir Daily Mail.

“Ini proses belajar yang bisa membuat Anda matang dan dewasa. Hal-hal seperti ini biasa terjadi di sepak bola. Anda harus terus bekerja keras dan berusaha berkembang di setiap sesi latihan,” ia menutup.

The post De Gea Akhirnya Buka Suara Soal Kegagalan Pindah ke Madrid appeared first on Soccer11.net.