Persib Telan Kekalahan Pertama dari Surabaya United

Berita soccer – E-games – Persib Bandung menelan kekalahan pertama di turnamen Piala Jenderal Sudirman setelah takluk 0-1 dari Surabaya United.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (21/11) malam WIB, kedua tim sama-sama bermain terbuka membuat pertandingan berjalan menarik.

Babak pertama baru berjalan empat menit, Surabaya United sebenarnya sudah mencetak gol, sayang gol Fandi Utomo dianulir wasit.

Permainan berjalan dengan tempo cepat dan ketat, tak jarang pemain dari kedua kesebelasan terlibat permainan keras. Wasit sempat mengeluarkan kartu kuning kepada Hariono dan Asep Berlian.

Menit ke-42, Ilija Spasojevic hampir saja mencetak gol indah, tetapi tendangan lambungnya yang mengarah tepat ke gawang masih bisa ditepis Thomas. Hingga jeda, skor 0-0 tak berubah.

Di menit awal babak kedua, Persib mengambil inisiatif penyerangan. Firman Utina hampir saja mencetak gol pembuka Maung Bandung di menit ke-52. Tetapi, sepakannya masih melambung diatas mistar gawang.

Terus menekan, gawang Persib justru kebobolan di menit ke-64. Memanfaatkan kemelut di area penalti Persib, Rudi Widodo, dengan mudah mendorong bola ke gawang yang sudah tak terjaga. 1-0 Surabaya United unggul.

Tertinggal satu gol membuat Persib semakin gencar menekan Surabaya United. Tetapi, buruknya penyelesaian akhir membuat sejumlah peluang terbuang sia-sia. Hingga peluit panjang dibunyikan skor 1-0 bagi Bajul Ijo tak berubah.

Bagi skuad asuhan Ibnu Grahan inilah kemenangan perdana mereka di Piala Jenderal Sudirman, sebaliknya bagi Persib ini adalah kekalahan perdana.

Susunan pemain:

Persib: I Made Wirawan, Supardi, Pagbe, Ahmad Jufriyanto, Supardi; Hariono, Dedi Kusnadar, Gian Zola (Firman Utina), Atep; Febri Haryadi (Konate), Ilija Spasojevic (Tantan).

Surabaya United: Thomas; M Fatchu Rochman, Otavio Dutra, Firli Apriansyah, I Putu Gede, Ilham Udin Armaiyn, Asep Berlian, Evan Dimas, Fandi Utomo, Thiago, Pedro Javier.


IBOBET – Taruhan bola

The post Persib Telan Kekalahan Pertama dari Surabaya United appeared first on Soccer11.net.